Cara Membuat Selai Kacang Rumahan

Cara Membuat Selai Kacang Rumahan yang dibuat menggunakan kacang tanah dan selai ini bisa untuk isian roti, atau disajikan sebagai pendamping Roti.

Bagi yang menyukai selai kacang, mungkin bisa mencoba resep dan cara membuat selai kacang ala rumahan ini.

Cara membuatnya pun cukup mudah, hanya saja kita membutuhkan alat yang sesuai. Biasanya selai kacang yang di jual pada umumnya teksturnya sangat halus.

Nah, di cara membuat selai kacang rumahan yang saya buat ini. Teksturnya sedikit kasar, di karenakan memang saya hanya menggunakan blender kapsul rumahan untuk membuatnya.

Saya juga pernah menggunakan kacang tanah menjadi kuah kacang untuk cilok bandung sebagai pendamping makanan

Resep Cilok Bumbu Kacang Enak dan Gurih

Bagi teman-teman yang ingin membuat selai kacang rumahan ini, mungkin bisa menggunakan blender ataupun food prosessor. 

Agar tekstur selai kacang rumahan yang di buat pun menjadi halus, sama seperti selai kacang yang pernah kita beli di pasaran.

Untuk rasa, selai kacang rumahan ini hampir mirip dengan yang di pasaran. Hanya saja nanti bisa di sesuaikan ya. Bisa di tambahkan madu untuk rasa manis, dan garam agar terasa gurih.

Cara Membuat Selai Kacang Rumahan

Bagi yang menyukai rasa selai kacang coklat, selai kacang rumahan ini juga bisa di tambahkan dengan coklat sesuai selera.

Untuk membuat selai kacang rumahan berikut ini, saya menggunakan kacang tanah yang masih ada kulitnya.

Jika teman-teman tidak ingin repot, bisa juga menggunakan kacang tanah tanpa kulit. Agar tidak perlu lagi membersihkan kulit tipis bagian luarnya.

Bahan untuk membuat Selai Kacang Rumahan :

  • 500 gram kacang tanah
  • 20 ml minyak goreng
  • Gula halus secukupnya
  • Garam halus secukupnya

Video Cara Membuat Selai Kacang Rumahan

Selai kacang rumahan sebenernya cukup mudah membuatnya tetapi saya juga membuatkan video lengkapnya agar mudah diikuti, tonton dibawah ini ya

Cara membuat Selai Kacang Rumahan :

  1. Sangrai kacang tanah sampai kulitnya berwarna kecoklatan dan matang
  2. Angkat lalu dinginkan sebentar
  3. Setelah dingin, pisahkan kulit luar kacang tanah dengan menekan bagian kulitnya agar terlepas
  4. Setelah kacang tanah di bersihkan, 
  5. Siapkan blender atau food prossesor jika punya
  6. Masukkan kacang tanah ke dalam blender, tambahkan gula halus dan garam halus sedikit
  7. Lalu blender sampai setengah halus,
  8. Tambahkan minyak goreng sedikit demi sedikit, jika terasa blender sulit berputar
  9. Ulangi langkah ini sampai beberapa kali, sampai kacang halus dan menjadi pasta
  10. Selai kacang rumahan siap di gunakan

Untuk membuat selai kacang rumahan ini, sebaiknya menambahkan gula pasir atau garam halusnya sedikit demi sedikit.

Sambil di tes rasa, begitupun menambahkan minyak gorengnya. Karena kacang tanah yang di giling sampai benar-benar halus.

Biasanya juga mengeluarkan minyak tersendiri, jadi untuk minyak goreng tambahkan sedikit-sedikit. Hanya berfungsi agar kacang tidak lengket dan dapat di haluskan dengan mudah.

So, enjoy your cooking mom :)

Posting Komentar untuk "Cara Membuat Selai Kacang Rumahan"

Promo sembako murah