Membuat Roti Bawang Putih Yang Sedang Populer Di Korea

Roti Bawang Putih ala Korea - Korean garlic bread mungkin sudah sangat di kenal oleh orang-orang di seluruh dunia. Irisan roti baquette yang di olesi mentega atau minyak zaitun.

Lalu di beri taburan bawang putih cincang berikut tambahan taburan daun peterseli atau chives cincang lalu di panggang sampai kering. Biasanya roti bawang putih di sajikan sebagai makanan pembuka.

Roti bawang putih ala korea
Namun akhir-akhir ini ada roti bawang putih yang sedang populer menjadi salah satu street food di negara Korea. Roti bawang putih ala Korea ini sangatlah berbeda, baik dari segi bentuk dan isiannya.

Roti dengan bentuk persis seperti bawang yang memiliki 6 sisi, diberi isian creamcheese. Untuk toppingnya saya lihat ada yang pakai tetapi ada juga yang tidak.

Namun kali ini saya ingin mencoba membuat roti bawang putih versi sederhana dan murah meriah, mudah-mudahan juga bisa cocok di lidah anda ya..




Bahan-bahan Untuk Roti Bawang Putih ala Korea :

  • 170 ml susu cair hangat
  • 2 sendok makan gula pasir
  • 1 sendok teh ragi instan
  • 250 gram tepung terigu
  • 1/4 sendok teh garam halus
  • 1 sendok makan margarin

Bahan-bahan Isian Roti Bawang Putih ala Korea :

  • 200 ml susu cair
  • 100 gram keju, di parut
  • 2 sendok makan tepung maizena

Bahan-bahan Topping Roti Bawang Putih :

  • 2 sendok makan margarin, lelehkan
  • 2 siung bawang putih, cacah halus
  • Seledri iris halus sesuai selera

Bahan-bahan Olesan Roti Bawang Putih :

  • Kuning telur
  • Margarin

Roti bawang putih ala korea

Cara Membuat Roti Bawang Putih :

  1. Masukkan gula ke dalam susu hangat, aduk sebentar sampai gula larut lalu tambahkan ragi. Diamkan sebentar agar ragi mengembang

  2. Masukkan tepung terigu ke dalam mangkuk besar, tambahkan dan aduk garam halus di bagian pinggirnya

  3. Buat lubang di bagian tengah, tuangkan setengah cairan ragi lalu aduk rata

  4. Tuangkan lagi setengah bagiannya, kemudian aduk rata dan tambahkan margarin. Uleni menggunakan tangan sampai kalis

  5. Tutup menggunakan serbet bersih dan diamkan adonan selama 40 menit

  6. Sementara itu, campurkan semua bahan isian roti di dalam wajan teflon. Masak dengan api sedang sambil terus di aduk sampai mengental, angkat dan dinginkan

  7. Setelah 40 menit, kempiskan dan uleni lagi adonan roti lalu diamkan lagi selama 40 menit

  8. Setelah 40 menit, kempiskan adonan dan bagi serta bulatkan adonan dan letakkan di loyang yang sudah di olesi margarin. Diamkan 30 menit sampai roti mengembang

  9. Setelah mengembang dan siap di oven, olesi permukaan roti dengan bahan olesan. Panggang selama 35 menit dengan suhu 170 derajat celsius

  10. Setelah roti benar-benar dingin, belah menjadi 6 sisi. Beri isian yang sebelumnya tadi sudah di masak, sisihkan

  11. Lelehkan margarin di wajan teflon, tumis bawang putih dan seledri cincang. Angkat dan tuang di atas permukaan roti yang sudah di isi

  12. Panggang lagi selama 10 menit, angkat dan siap disajikan

Roti bawang putih ala korea

Roti Bawang Putih Yang Lembut, Renyah dan Terasa Mengenyangkan

Roti yang saya buat ini sepertinya terlalu terasa sekali bawang putihnya, bagi yang suka sih tidak masalah. Jadi nanti bisa di kurangi sendiri takaran pemakaian bawang putihnya ya..

Rasanya sedikit lebih ringan, saya lupa menambahkan gula pasir sewaktu memasak isiannya. Kalau ditambah mungkin rasanya lebih berwarna ya..

Hmmm,, rasanya senang sekali memasak sesuatu yang unik seperti ini. Meskipun hasilnya mungkin jauh daripada kata sempurna, setidaknya kita harus mencoba terus ya..

Oke,, Selamat Mencoba ya... So, Enjoy Your Cooking Mom :D


Roti bawang putih ala korea

Posting Komentar untuk "Membuat Roti Bawang Putih Yang Sedang Populer Di Korea"

Promo sembako murah