Klepon Singkong Isi Gula Merah

Klepon Singkong isi Gula Merah

Jajanan Tradisional Klepon Singkong isi Gula Merah

Membuat camilan yang satu ini sangat mudah, dan menjadi salah satu jajanan tradisional jaman dulu. Klepon singkong isi gula merah ini di buat dari singkong yang di parut, lalu di isi dengan gula merah.

Namun sesuai selera, ada juga yang menggunakan gula pasir sebagai isiannya. Jadi untuk membuat klepon ternyata tidak hanya menggunakan tepung ketan.

Kita pun bisa membuatnya dari singkong, murah meriah dan rasanya juga enak. Untuk teksturnya, klepon singkong isi gula merah ini kulitnya tidak sehalus dengan klepon yang menggunakan tepung ketan.

Tetapi untuk rasa, sama-sama enak. Tekstur kenyal masih bisa di dapat dari klepon singkong isi gula merah ini. Untuk menambah tekstur kenyalnya, di dalam resep saya juga menambahkan tepung sagu.

Ini optional, tidak menambahkan tepung sagu juga tidak apa-apa. Tetapi hati-hati jangan sampai terlalu banyak ya,, kalau tidak tekstur klepon singkong isi gula merah ini akan keras.




Bahan-bahan untuk membuat Klepon Singkong isi Gula Merah  :

  • 400 gram singkong di parut
  • 1/4 sendok teh garam halus
  • 2 sendok makan gula halus
  • 1 sendok makan tepung sagu
  • 1/2 sendok makan margarin atau mentega
  • Gula merah di sisir halus untuk isian, secukupnya
  • pasta pandan secukupnya

Bahan-bahan untuk balutan Klepon Singkong isi Gula Merah  :

  • Kelapa parut secukupnya
  • 1/4 sendok teh garam halus
Klepon Singkong isi Gula Merah

Cara Membuat Klepon Singkong isi Gula Merah :

  1. Untuk balutan : Campur kelapa parut dan garam halus

  2. Aduk sampai tercampur rata dan kukus selama 10 menit. Setelah 10 menit, angkat dan sisihkan

  3. Peras singkong dan buang sedikit airnya

  4. Campurkan garam halus, gula halus, tepung sagu dan beri margarin sedikit demi sedikit sambil di aduk rata

  5. Tambahkan pasta pandan, aduk rata

  6. Ambil sedikit adonan lalu pipihkan, masukkan gula merah secukupnya. Tutup rapat dan bulatkan kembali. Lakukan sampai semua adonan habis

  7. Panaskan kukusan sampai beruap, atur bulatan klepon dalam kukusan dan kukus selama 10 menit sampai matang

  8. Setelah 10 menit, keluarkan dari kukusan lalu langsung gulingkan ke atas kelapa parut hingga merata

  9. Klepon Singkong siap di sajikan
Klepon Singkong isi Gula Merah

Ide Berjualan Kue Klepon Singkong isi Gula Merah

Klepon singkong isi gula merah ini,  menurut saya sangat cocok untuk di jadikan salah satu menu bakulan atau menu jualan dari rumah.

Bahan bakunya murah meriah dan membuatnya pun cukup mudah, serta harga jualnya nanti cukup terjangkau untuk ibu-ibu rumah tangga.

Oke,, Selamat Mencoba ya... So, Enjoy Your Cooking Mom :D

Posting Komentar untuk "Klepon Singkong Isi Gula Merah"

Promo sembako murah