Kreasi Bolu Kurma yang Menggugah Selera : Resep Kekinian yang Wajib Kamu Coba!

Resep Bolu Kurma | Resep Neti

Bolu kurma adalah jenis kue yang terbuat dari bahan dasar kurma yang manis dan lezat. Kurma memiliki rasa alami yang kaya, memberikan sentuhan unik pada bolu ini.

Rasanya yang lembut dan teksturnya yang menggoda membuat bolu kurma menjadi pilihan yang sempurna untuk acara khusus atau sebagai camilan sehari-hari.

Membuat bolu kurma ini tidak memerlukan mikser sama sekali, hanya cukup di aduk lalu di campurkan dengan bahan-bahan yang sudah di siapkan. Untuk lebih lengkapnya, silahkan baca artikel bahan dan langkah membuatnya di bawah ini.

Bahan Bolu Kurma Manis Dan Legit

  • 250 gram buah kurma
  • 180 gram tepung terigu
  • 3 butir kuning telur
  • 2 butir putih telur
  • 300 ml air biasa
  • 100 gram gula merah
  • 1 sendok teh soda kue
  • 1 sendok teh Baking powder
  • 1 sendok teh vanili bubuk
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 50 gram margarin
  • Irisan almond secukupnya untuk topping

Langkah Membuat Bolu Kurma :

Campurkan baking powder ke dalam tepung terigu, aduk rata dan sisihkan dulu. Selanjutnya pisahkan dan ambil 3 butir kuning telur, campurkan dengan 2 butir telur lainnya dan beri vanili bubuk. Kocok lepas dan sisihkan dulu

Langkah Pembuatan Bolu Kurma | Resep Neti

Campurkan gula pasir ke dalam kurma, tambahkan air dan masak sampai tercampur dan tekstur kurma menjadi lembut lalu angkat

Langkah Pembuatan Bolu Kurma | Resep Neti

Sesaat setelah di angkat, tambahkan soda kue dan aduk rata. Lalu tambahkan juga margarin, aduk rata lagi
Tambahkan juga gula merah dan aduk rata lagi

Langkah Pembuatan Bolu Kurma | Resep Neti

Kemudian campurkan kocokan telur yang sudah di persiapkan sebelumnya, aduk sampai benar-benar rata. Tambahkan tepung sedikit demi sedikit sambil terus di aduk rata, siapkan loyang yang sudah di oleskan dengan margarin dan tuang adonan bolu ke dalam loyang

Langkah Pembuatan Bolu Kurma | Resep Neti

Ratakan permukaan bolu, beri topping potongan kacang almond atau sesuai selera. Panggang di oven dengan suhu 170 derajat celsius selama 60 menit

Langkah Pembuatan Bolu Kurma | Resep Neti

Setelah matang, angkat dan keluarkan dari oven. Tunggu sebentar, lalu keluarkan dari loyang lalu potong dan sajikan
Langkah Pembuatan Bolu Kurma | Resep Neti

Posting Komentar untuk "Kreasi Bolu Kurma yang Menggugah Selera : Resep Kekinian yang Wajib Kamu Coba!"

Promo sembako murah