Resep Kue Lumpur Surga Khas Banjarmasin

Kue Lumpur Surga Khas Kalimantan, Dessert Tradisional Yang Manis Legit dan Gurih Untuk Takjil

Kue Lumpur Surga

Kue Lumpur Surga merupakan kue tradisional khas kota Banjarmasin, rasanya manis bercampur gurih dengan teksturnya yang lembut.

Untuk lapisan hijau dari kue lumpur surga ini, menurut saya teksturnya hampir mirip dengan kue srikaya palembang. Hanya saja kue srikaya palembang tidak menggunakan tepung sebagai campurannya.

Kombinasi antara lapisan hijau yang manis dengan lapisan putih yang gurih, menjadikan kue lumpur surga ini sebagai kue yang cocok sekali untuk di jadikan dessert.


Baca juga ragam kue tradisional lainnya di Indonesia :


Kue Lumpur Surga

Bahan - bahan yang di butuhkan untuk membuat kue lumpur surga khas banjarmasin :

Untuk Lapisan Hijau dari kue lumpur surga :

- 3 butir telur ayam utuh - 1 bungkus santan instan 65 ml + air biasa 185 ml - 8 sendok makan gula pasir - 2 sendok makan tepung terigu - Pasta pandan secukupnya

Untuk Lapisan Putih dari kue lumpur surga :

- 1 bungkus santan instan 65 ml + air biasa 335 ml
- 2 sendok makan gula pasir - 1/4 sendok teh garam halus - 1 sendok makan tepung maizena - 1 sendok makan tepung beras


Kue Lumpur Surga


Cara Membuat Kue Lumpur Surga khas kota Banjarmasin :

  1. Campur semua bahan untuk lapisan hijau, aduk hingga benar-benar tercampur rata
  2. Panaskan kukusan hingga beruap
  3. Siapkan cetakan, lalu tuang lapisan hijau ke dalam cetakan.
  4. Cukup 3/4 bagian saja, jangan sampai penuh
  5. Lalu kukus selama 20 menit sampai set, atau lapisan hijau tidak berbentuk cairan lagi
  6. Sementara mengukus lapisan hijau, siapkan lapisan putihnya
  7. Campur semua bahan untuk lapisan putih sampai benar-benar tercampur, sisihkan
  8. Setelah 20 menit, buka penutup kukusan lalu tuangkan lapisan putih di atas lapisan hijau sampai penuh
  9. Tutup kembali lalu kukus selama 15 menit hingga matang
  10. Setelah matang, dinginkan kemudian barulah di sajikan


Berikut video tutorial cara membuat Kue Lumpur Surga Khas Banjarmasin :




Kue lumpur surga ini bertambah nikmat apabila di santap dalam keadaan dingin, masukkan ke dalam kulkas beberapa saat dulu sebelum di sajikan.

Sajian tradisional yang jarang sekali di temui, tetapi memiliki citarasa khas Indonesia.
Jadi kue lumpur surga ini menambah daftar kue-kue tradisional Indonesia.

Selanjutnya saya juga akan membuat kue-kue tradisional khas Indonesia dari berbagai daerah, baik itu camilan atau jajanan pasarnya. Ikuti terus blognya ya :)
So, Enjoy Your Cooking Mom

kue lumpur surga


Posting Komentar untuk "Resep Kue Lumpur Surga Khas Banjarmasin"

Promo sembako murah